Mencoba Oppo Find X, Ponsel Seharga Motor Matic

Find X adalah ponsel keluaran terbaru dari Oppo yang masuk dalam kategori Flagship yapp, seri ini di gadang-gadang menjadi yang terbaik di jajatannya. Alhamdulillah hari minggu kemarin aku dapat undangan peluncuran Oppo Find X Indonesia di Surabaya dan lokasinya hanya 10 menit dari rumah, off course yesss :D

Oppo Find X harga dan spesifikasi

Aku sebelumnya tadi udah bilang kan ya kalau ponsel ini dibanderol seharga motor matic, lebih tepatnya yaitu = Rp 12.999.000
Harga yang cukup fantastis ya untuk sebuah ponsel tapi sebentar, kita cek spesifikasinya dulu ya
  • layar 6.42" 
  • Snapdragon 845 
  • RAM 8GB
  • Dual Kamera dengan desain pop-up untuk kamera depan 25MP dan kamera belakang 16MP+20MP sehingga terlihat perangkat ini tidak memiliki kamera
  • Resolusi layar 1080 x 2340pixels
  • Ada slot kartu dan juga penyimpanan eksternal
  • Kapasitas baterai 3730 mAh
  • Virtual Reality Capable


Waspada Investasi Bodong Agar Tidak Menyesal Nanti

Investasi bodong di Surabaya adalah kasus yang cukup menyita perhatian banyak pihak, apalagi jelas korbannya ada di sekitar kita. Sedih sangat memang jika sampai ada banyak korban yang berada di lingkungan kita sendiri.

Oia sebelum jauh, apa teman-teman tau nggak apa itu investasi?
Investasi adalah cara lain dari menabung uang yang kita miliki.
sama-sama menanbung memang, tapi ada bedanya lho..
Perbedaan menabung dan investasi :
Menabung => Uang yang kita miliki tidak bisa berkembang
Investasi = > Uang yang kita miliki bisa ikut berkembang sejalan dengan inflasi.

Puspagram Anak Indonesia - Hari Anak Nasional 2018

Selamat Hari Anak Nasional untuk semua anak-anak di seluruh pelosok negeriku tercinta, Indonesia. Setiap anak adalah aset generasi masa depan bangsa yang paling berharga. Seperti yang kita ketahui hak dasar anak yang ada 10 Jaminan Perlindungan HAM Dalam Peraturan Perundang-Undangan dan UUD 1945, tapi ternyata dalam penerapannya masih banyak yang belum bisa terlaksana.

Anak adalah warga negara yang sedang berproses. Kualitas hidup di masa anak-anak menjadi dasar bagi kualitas hidup di masa yang akan datang. Kita bisa melihat suatu bangsa karena tercermin dari protret kondisi anak-anak sehingga mereka perlu dijaga, dibina dan ditingkatkan kualitas hidupnya agar dapat bertumbuh kembang dengan optimal.

Hal inilah yang akhirnya mendorong adanya Program Peduli, tujuannya yaitu meningkatkan inklusi sosial bagi enam kelompok yang paling terpinggirkan di Indonesia.

Enam kelompok yang aku maksud tadi adalah :
  • Remaja dan anak-anak rentan
  • Masyarakat adat, dan lokal terpencil yang tergantung pada sumber daya alam 
  • Korban diskriminasi, intoleransi, dan kekerasan berbasis agama
  • Orang dengan disabilitas
  • Korban pelanggaran hak asasi manusia
  • Transpuan

Meriahnya Festival Sahabat Generasi Maju Surabaya

Festival Sahabat Generasi Maju, tanggal 22 kemarin adalah hari yang di nanti-nanti oleh masyarakat Surabaya, dimana banyak sekali yang antusias untuk mengikuti acara ini. Sebelumnya acara ini sendiri dilakukan di beberapa kota besar juga di Indonesia dan para panitia juga tidak menyangka kalau peserta di Surabaya ini sangat banyak, hingga on the spot pun di buka masih terus banyak yang antri di pendaftaran. Aku sendiri pun baru sekali ini mengikuti acara seperti ini karena ya memang usia anak saya baru 2 tahun, jadi ternyata wahhh seru banget yaa...


Mau tau apa saja yang kemarin ada di acara Festival Sahabat Generasi Maju Surabaya?

Review Beauty Quen Pensil Alis Mustika Ratu

Review Pensil Alis, kenapa? Tumben banget ngomongin pensil alis? Aishh... aku kan juga pengen tampil cantik begitu. Tau sendiri kan ya kalau tipis aku itu tipis banget, nah kalau pakai bedak itu sering banget enggak keliatan, jadinya aku memutuskan lah buat beli produk ini.


Mustika Ratu Beauty Queen Series ini terdiri dari :
- pensil alis
- concealer
- eye liner
- foundation
- palet eye shadow & blush
- loose powder
- compact powder
- lip coating
- maskara
- palet contour & highlight powder

Oia sebelum langsung review pensil alis, aku mau nanya ini ke temen-temen, pada tau nggak kalau Mustika Ratu meluncurkan produk baru, yapp Beauty Quen. Jadi ini adalah series keluaran terbaru dari Mustika Ratu yang mengandung Ekstrak Biji Kelor atau yang lebih dikenal dengan Moringa Seed Extract. Nah, teman-teman tau kan kalau biji kelor ini bermanfaat banget buat tubuh terutama untuk Mempercantik dan Merawat Keremajaan Kulit Wajah.

Asian Games Pancarkan Semangat Putra Putri Indonesia

Asian Games sepertinya merajai segala pembicaraan yang ada di Indonesia, jelas karena tidak lama lagi pesta olahraga bergengsi ini akan di gelar. Asiad atau nama lain dari Asian Games ini di selenggarakan empat tahun sekali dan ini diikuti oleh atlit-atlit dari seluruh Asia, tentuya termasuk Indonesia, Alhamdulillah tahun ini kita menjadi tuan rumahnya.


Asian Games akan diselenggarakan di dua kota yakni Jakarta dan Palembang, tepatnya tanggal 18 Agustus - 2 September 2018, tepat sehari setelah perayaan hari kemerdekaan, saya yakin dengan dipilihnya hari itu, semangat putra dan putri Indonesia yang terpilih untuk mengikuti kejuaraan di Asian games ini akan semakin berkobar untuk menjadi sang pemenang untuk mengharumkan nama Indonesia di mata dunia.

Mencicipi Lembutnya Soft Sponge Cake Dari Surabaya Snow Cake

Kue kekinian sepertinya sekarang udah banyak sekali ya... apalagi dikalangan anak muda yang nge-hits sepertinya makanan itu udah menjadi kewajiban kalo pas lagi kumpul-kumpul. Salah satu toko kue kekinian yang ngehits di Surabaya itu Surabaya Snow Cake, tau kan ya yang miliknya Zaskia Sungkar ... yup ini barusan mengeluarkan produk baru loh namanya soft sponge cake. Penasaran gimana endesnya? Yuk intip ceritaku nyobain kue kekinian ini.

Sesuai namanya soft sponge cake adalah kue yang memiliki tekstur lembut. Untuk rasa sendiri ada 3 macam rasa yaitu Varian coco crunchy, cheese dan juga pandan kaya. Sayangnya kemain aku pas kesini pas pandangan kaya lagi kosong jadi aku belum bisa review yang itu, tapi yakin deh kayaknya itu yang paling enak aslinya soalnya paling ngehits banget di instagram. Aku ceritain yang 2 rasa yang aku coba kemarin aja ya.

Cantik Maksimal Tanpa Make-Up Dengan Maxi-Peel

Maxi peel itu apa? Yuk sebelum bahas maxi peel, kita ngobrol ringan dulu. Wanita identik dengan make up memang, tapi tahukah teman-teman jika menjadi cantik itu tidak harus menggunakan make up? Kulit harusnya lebih diperhatikan dengan di rawat dibanding dengan selalu menggunakan make-up. Cantik memang menjadi dambaan setiap wanita. Memiliki kulit yang sehat, cerah dan juga awet muda. Namun seiring dengan berjalannya waktu, kulit juga mengalami penurunan waktu untuk regenerasi sel. 



Nah, karena adanya hal tersebut, kulit kita butuh yang namanya peeling atau bisa disebut juga eksfoliasi yang merupakan proses pengelupasan sel-sel kulit mati dari lapisan epidermis kulit. 

Sukses Berburu Oleh-oleh Khas Surabaya Bareng Blitz Di D'Neven Surabaya

Aku udah pernah cerita belum kalo aku gabung sama salah satu komunitas yang nge-heits di Surabaya? hehehhe... yupp aku gabung nih udah beberapa bulan, oia nama komunitasnya ini Blitz, isinya ada banyak blogger aktif dan menyenangkan.. Nah, setelah sekian lama kita nggak ketemu, akhirnya kumpul deh sekalian nyari kuliner Surabaya yang cucok. Oia, ini aslinya nggak cuma cewek-cewek tapi ada cowoknya juga kok di komunitas, tapi berhubung acara arisan halal bihalal, jadi yang ikut ya yang cewek-cewek , yang cowok minggir dulu yakkk, eh lupa mas Zamroni ikut hehehe ...


Kebetulan ceritanya kemarin ini kan masih aroma liburan, ternyata banyak teman-teman yang pada bingung cari oleh-oleh khas Surabaya soalnya saudara lagi masih pada main disini. Nah, Akhirnya mbak Nurul kasih kita rekomendasi salah satu bake shop yang jualan spiku, yapp... aku yakin kalo buat oleh-oleh nih spiku dari Surabaya pasti nggak ada yang mau nolak. Langsung cuss aja ya...

Jangan Gunakan Lipstik Sebagai Eyeshadow

Beauty hack lipstick, sepertinya sudah sangat umum ya di dunia kecantikan mas kini, bukan cuma lipstick, banyak sekali beauty hack dalam kehidupan kita terutama kecantikan ini, karena gimanapun juga kita kan juga lebih suka kalau lebih hemat tempat, lebih efisien dan juga lebih irit tentunya. Kali ini aku mau bahas soal beauty hack lipstick. Langsung aja yuk...

Nah kemarin malem kan kebetulan aku lagi ada undangan untuk kondangan, nah kebetulan juga aku baru aja beberes buat make-up yang kadaluarsa puasa kemaren, terus mau beli itu masih aras-arasen gitu... aku lihat kan banyak banget review soal cara menggunakan lipstik sebagai eyeshadow. Kayaknya oke-oke aja, jadi ya aku coba, biasanya sih aku jarang pake eyeshadow juga, cuma kemarin kelihatan lagi mata panda banget, jadi pikirku biar lebih fresh, jadi aku pakailah lipstik.

Review Palmolive Shower Milk

Kulit sehat adalah dambaan dari setiap wanita, betul nggak? Kenapa wanita, soalnya cowok yang aku temui kebanyakan kurang peduli sama kesehatan, pun kalau soal kecantikan kulit itu kan lebih ke naluri wanita ya. Lagi ini, aku mau review produk skincare yang lumayan bagus, udah lama juga pengen posting ini gagal terus, ini tadi aja photo sambil rebutan sabun sama Naufal , hehehe...  cuss aja yuk...

Palmolive shower milk adalah produk sabun mandi susu, jadi ini beda ya dengan palmolive shower gel.

Produk ini terdiri 3 varian :
  • Palmolive Natural Milk & Cherry Blossom (kebetulan lagi gak punya ini)
  • Palmolive Shower Milk Black Orchid & Milk
  • Palmolive Shower Milk & Honey
back to top