Asian Games Gerbang Pembuka Semangat Olah Raga

Asian Games 2018 boleh selesai, tapi euforia yang ada di dalam masyarakat masih sangat terasa di sekitar kita. Umbul-umbul maupun banner di jalan-jalan mengenai Asian games masih banyak terpampang, dan seperti yang kita tau Jojo masih menjadi pembiacaraan hangat di kalangan wanita, tapi taukah kita jika Asian Games tak sekedar ini saja?


Asian games adalah gerbang dimana setiap kita masyarakat Indonesia merasakan sesuatu yang sangat bangga bisa dilakukan di Indonesia, sekalipun mungkin hanya beberapa dari kita yang mendengarnya dari bicara teman tanpa menonton langsung di televisi, ini saja sudah ikut merasakan sensasinya, apalagi buat teman-teman yang berkesempatan untuk menyaksikan pertandingan secara langsung, wuahh pasti pengalaman yang luar biasa.

Asian Games Pancarkan Semangat Putra Putri Indonesia

Asian Games sepertinya merajai segala pembicaraan yang ada di Indonesia, jelas karena tidak lama lagi pesta olahraga bergengsi ini akan di gelar. Asiad atau nama lain dari Asian Games ini di selenggarakan empat tahun sekali dan ini diikuti oleh atlit-atlit dari seluruh Asia, tentuya termasuk Indonesia, Alhamdulillah tahun ini kita menjadi tuan rumahnya.


Asian Games akan diselenggarakan di dua kota yakni Jakarta dan Palembang, tepatnya tanggal 18 Agustus - 2 September 2018, tepat sehari setelah perayaan hari kemerdekaan, saya yakin dengan dipilihnya hari itu, semangat putra dan putri Indonesia yang terpilih untuk mengikuti kejuaraan di Asian games ini akan semakin berkobar untuk menjadi sang pemenang untuk mengharumkan nama Indonesia di mata dunia.

back to top