Clodi Penyebab Ruam Popok, Kok Bisa?

Sejak lebaran Naufal memang aku pakaikan pospak dan Alhamdulillah dia enggak masalah padahal aku pakainya full day. Setelah sunat, dia pakai bubuk pengering untuk menghilangkan putih-putih di bekas khitannya itu. Tak lama setelah itu muncul bintil-bintil merah disekitar alat kelaminnya, dan ternyata itu ruam popok. Akhirnya penggunaan pospak pun aku hentikan jadi selama 3hari Naufal pakai celana poop. kain biasa.

Menangis dan sering berteriak, mungkin itu karena dia sakit. Tidak tahan melihat Naufal kesakitan, akhirnya kuputuskan untuk bertanya ke dokter yang mengkhitan naufal, katanya kemungkinan itu ruam karena pipis kalau anak setelah sunat sangat lancar.

Memang setelah sunat aku perhatikan pipisnya uda enggak sesering dulu pas sebelum sunat, tapi sekalinya pipis banyak banget, jadi bisa jadi karena hal itu dia sudah enggak cocok lagi untuk memakai clodi. Temanku yang menjadi bidan juga meng iya kan apa kata dokter dan salah satu anak temannya juga mengalami hal yang sama, dan baru sembuh setelah mengganti clodi dengan pospak dan celana biasa. Hal yang sama akhirnya aku putuskan demi kesehatan naufal, jadi kalau dia keluar rumah aku pakaikan pospak tapi selama di rumah selalu pakai celana biasa.

Tips menghilangkan ruam popok yang aku terapkan untuk Naufal :

1. Ganti penyebab ruamnya, kalau penyebabnya pospak, bisa saja dia tidak cocok dengan merk itu, kalau seperti Naufal jadi harus ganti menjadi pospak dan celana, kalau bisa pakai celana saja lah kalau di dalam rumah, karena selain bisa sembuh lebih cepat karena sirkulasi udara bawah lebih nyaman. Secara nggak langsung dia belajar toilet training juga.

2. Oleskan minyak zaitun sesering mungkin, karena minyak zaitun ini memiliki kandungan vitamin E yang bisa melembabkan kulit, memang awalnya terlihat lebih gelap tapi lama-kelamaan dia akan sembuh seperti semula. Sebelumnya aku sudah mencoba momilen, dan beberapa anti ruam yang ada di pasaran tapi makin tidak cocok sama Naufal, dan ternyata yang paling cocok buat dia minyak zaitun ini. Kebetulan aku ada stok minyak zaitun untuk pijat payudara sebelumnya, awal nyoba nggak berharap banyak, eh tapi ternyata Alhamdulillah cocok.

Semoga ini tidak terjadi untuk adeknya Naufal besok. Tapi Alhamdulillah dari begini besok-besok ndak panik lagi. Ternyata clodi juga tidak selalu baik, padahal dulu suka banget soalnya bisa go green. Buat mommy yang lagi cari info soal ini, semoga bisa terbantu ya... :)

Komentar

back to top