Di postinganku kali ini akan mereview restoran yang menyediakan udon, yang terkenal di Indonesia, yap benar Marugame Udon, kini telah membuka outlet di Surabaya. Alhamdulillah aku adalah salah satu orang yang beruntung yang di undang untuk ikut datang acara press release yang diadakan tanggal 3 juli lalu di Marugame Udon & Tempura Tunjungan Plaza Surabaya.
Marugame Udon & Tempura ini adalah restoran yang yang mengusung tema Jepang dalam menunya, dan yang diutamakan adalah udon serta tempura. Di Surabaya ini memang baru saja membuka outlet, tapi jangan salah, karena di Jakarta outletnya sendiri ini sudah ada 7 loh padahal pertama kali buka outlet di Indonesia itu 14 februari 2013, keren sekali kan, dalam setahun bisa membuka cabang sebanyak itu.
Saat press release kemarin juga di hadiri oleh sang owner. Beliau menyampaikan jika udon yang ada di sini memiliki cita rasa yang sama dengan udon yang ada di Jepang. Oia Marugame Udon & Tempura ini berada di bawah naungan PT. Sri Boga Group dan ternyata salah satu kewajiban untuk bergabung yaitu harus halal. Jadi dari awal berdiri Marugame Udon & Tempura sudah menyajikan menu yang halal dan kini sedang dalam proses untuk sertifikat halal MUI, jadi buat yang muslim jangan khawatir yah makan disini.
Restoran Marugame Udon & Tempura ini memiliki konsep yang unik yaitu Open Kitchen, Freshly Cooked dan Self Service. Jadi konsumen bisa melihat sendiri proses masak udon dan juga tempura yang akan dia makan langsung dari dapur Marugame. Selain itu makanan yang fresh menjadi jaminan restoran ini, bahkan tempuranya di display tidak lebih dari 20 menit, jadi masih hangat. Keunikan lainnya yaitu self service, jadi konsumen mengantri di udon station untuk memilih dan juga menunggu udonnya di sajikan. Lalu menuju kasir. Selain itu ada juga meja kodimen yang khusus disediakan restoran ini jika konsumen perlu tambahan seperti cabai rawit, irisan daun bawang, wijen, jahe dan tentunya tenkatsu. Inilah yang membedakan resto ini dengan lainnya.
Restoran Marugame Udon & Tempura ini benar-benar mengusung konsep Jepang bahkan hingga ke interiornya loh. Jadi model bangku disini bisa membawa kita ke dalam suasana di Jepang. Selain itu disini tempatnya juga bersih dan juga nyaman.
Untuk pelayanan, disini aku juga selain mbak mas -nya disini ramah, mereka juga sigap, jadi kalau ada yang selesai, meja langsung dibersihkan, jadinya enak gitu selalu kelihatan bersih dan juga rapi. Jadi betah untuk sering-sering makan disini.
Restoran Marugame Udon & Tempura ini menyediakan berbagai macam menu udon yaitu :
1. Kamaage Udon yaitu Udon special disajikan dengan bukake dashi soup secara hangat.
2. Kake Udon yaitu Udon dengan kake dashi soup.
3. Zaru Udon yaitu Udon special disajikan dengan bukake dashi soup secara dingin.
4. On Tama Udon yaitu Udon dengan bukake dashi soup dan telur ½ matang.
5. Tori Baitang Udon yaitu Udon dengan soup kaldu putih dan bola-bola baso ayam.
6. Niku Udon yaitu Udon dengan lebmaran daging sukiyaki dan kake dashi soup.
7. Beef Curry Udon yaitu Udon dengan lembaran daging sukiyaki dan disiram kuah.
8. Mentai Kamatama Udon yaitu Udon dengan saus special, telur ikan mentaiko dan telur ½ matang.
Untuk yang tidak suka dengan udon jangan khawatir, disini juga ada menu nasinya kok, yaitu :
1. Sukiyaki Beef Bowl yaitu Nasi Jepang dengan lembaran daging sukiyaki yang gurih.
2. Tendon Tori Rice yaitu Nasi Jepang dengan toping tempura sayur, telur dan ayam.
3. Tendon Seafood Rice yaitu Nasi Jepang dengan toping tempura sayur, ikan kisu dan ebi.
4. Beef Curry Rice yaitu Nasi Jepang dengan lembaran daging sukiyaki disiram kuah kari kental.
Lalu untuk pilihan Tempura, Marugame Udon ada beberapa macam yaitu :
1. Ebi Tempura (Tempura Udang)
2. Tori Tempura (Tempura Ayam)
3. Cuttle Fish Tempura (Tempura Sotong)
4. Skewered Tofu (Udang Kulit Tahu)
5. Beef Croqutte (Kroket Daging Sapi)
6. Kakiage (Tempura Sayur)
7. Broccoli Tempura (Tempura Brocoli)
8. Egg Tempura (Tempura Telur)
9. Chicken Chili Tempura (Cabai Hijau Isis Ayam)
10. Sweet Potato Tempura (Tempura Ubi)
11. Inari (Nasi Bungkus Kulit Tahu)
Saat press release ini diadakan saat puasa, jadi aku pun buka puasa sekalian disini. Oia, Marugame Udon & Tempura ini juga bekerja sama dengan PHD, jadi kita buka puasa juga dengan beberapa menu dari PHD. Berbukalah dengan yang manis. Tak berlama-lama lalu aku ikut antri untuk mendapatkan menu utama yaitu udon :)
Niku Udon adalah pilihanku untuk kali ini. Selain itu aku memilih beberapa tempura untuk menemani udon yang akan aku makan ini. Aku memilih inari dan Kakiage. Di meja kodimen aku mengambil tenkatsu dan juga daun bawang. Untuk minumnya aku mengambil ocha dingin. Lalu kembali ke meja makan dan siap menikmati :)
Niku Udon merupakan Udon dengan lembaran daging sukiyaki dan kake dashi soup. Udonnya ini persis dengan yang ada di display, memiliki bentuk lebar dan berukuran agak besar. Teksturnya sendiri cukup lembut tapi juga kenyal, sehingga kita membutuhkan waktu lebih ekstra untuk mengunyahnya, namun justru disitu sensasinya.
Daging sukiyakinya juga enak lembarannya tipis-tipis namun banyak, jadi kita makannya juga lebih mudah. Rasanya enak, bumbunya ini berasa. Kake dashi soup, ini yang bikin niku udon berasa mantap... aku suka banget sama kuahnya ini. Rasanya manis, asin dan juga gurih, enak banget deh pokoknya. Oia, biasanya aku enggak suka daun bawang, tapi ternyata kalau daun bawang di padukan di dalam niku udon, apalagi kalau ditambah tenkatsu, rasanya enak banget. Kalau suka, di meja disediakan saus dan juga bubuk cabe.. tambah 2 sendok jadi makin mantap deh. Oia porsi udon ini banyak banget loh, aku kira ini seporsi mangkuk biasa, tapi ternyata mangkuk besar. Jadi sangat mengenyangkan :D
Kakiage alias Tempura Sayur ini juga ada di menu Marugame Udon. BErbagai macam sayur di gabung lalu di masak menjadi satu. Kakiagenya renyah, dan juga bentuknya yang mengembang ini jadi terkesan unik, seperti bunga. Rasanya lumayan enak, asin gurih dari bumbunya terasa.
Tenkatsu disini benar-benar renyah dan rasanya juga gurih. Kita bisa ambil sebanyak yang kita mau di meja kodimen. Yang paling aku suka disini, tenkatsu disini minim banget minyak, jadi lebih sehat... penting banget nih.
Inari ini berupa kulit tahu yang di bagian dalamnya berisi nasi yang di beri wijen dan di bungkus dengan kulit tahu. Tekstur nasinya pulen, manis dan juga gurih, ditambah wijen jadinya semakin unik rasanya. Kulit tahunya manis, sedikit asin dan gurih. Rasanya lembut datpi garing, aku suka banget inari ini :)
Ocha dingin menjadi teman makanku di Marugame Udon & Tempura ini. Jujur, sebelumnya aku tidak begitu menyukai ocha karena rasanya. Namun ocha disini rasanya sangat berbeda dengan ocha yang ada di restoran jepang lain yang pernah aku rasakan. Ocha disini itu aromanya wangi tehnya sedap, rasanya tidak begitu manis tapi juga tidak pahit, tapi justru itu yang membuat aku ketagihan sepertinya. Ocha disini dinginnya awet, jadinya kita minum itu segar banget. Ocha memang teman yang pas banget deh buat makan bareng udon. Oia, ocha disini free refill loh, jadi kalau masih kurang, kita bisa ambil minum lagi, asal tidak di bawa pulang loh ya :)
Soal harga tidak perlu khawatir, disini harganya cukup terjangkau kok. Harga untuk menu udon dan nasi mulai dari Rp 33.000 - Rp 50.000, sedangkan kamage udon paket family harganya yaitu Rp 85.000. Untuk tempura harganya mulai dari Rp 7.000 - Rp 14.000/pcs. Cukup murah kan :)
Bagaimana? Tertarik untuk mencoba? Buat teman-teman yang ingin merasakan bagaimana sedapnya udon yang aku ceritakan tadi, yuk langsung aja mampir ke Tunjungan Plaza 3 tepatnya di lantai 5, dari lift naik, outlet Marugame Udon & Tempura akan langsung terlihat kok. Jadi tak perlu khawatir nyasar.
Oia kalau lagi disini jangan lupa mention @MarugameUdonID lalu beri hastag #FreshUdonTempura,nanti kamu bakal di kasih pouch lucu loh. Mau kan??? Makanya yuk mampir... Udon Mantap Maksimal Hanya di Marugame Udon & Tempura :)
Komentar
Posting Komentar